Daftar aplikasi Android untuk pelajar dan mahasiswa
Daftar aplikasi Android untuk pelajar dan mahasiswa |
- Daftar aplikasi Android untuk pelajar dan mahasiswa
- Tips atasi kebobolan pulsa di Android
- Tablet RealPad Bunaken, Spesifikasi menarik harga kurang bersahabat
| Daftar aplikasi Android untuk pelajar dan mahasiswa Posted: 29 Apr 2012 07:05 PM PDT Apakah sobat yang sedang membaca artikel ini adalah seorang mahasiswa yang juga menggunakan smartphone Android? Ada aplikasi keren nih buat sobat pengguna Android (khususnya pelajar dan mahasiswa). Tak hanya keren, aplikasi ini sangatlah bermabfaat buat mereka yang masih mengenyam bangku pendidikan. Tenang saja, aplikasi tersebut dapat diunduh secara gratis di Google Play (Link download disertakan) Dengan aplikasi ini, sobat akan sedikit merasakan kemudahan pada saat jalannya perkuliahan atau sedang di luar kelas. Dengan manfaat seperti itu, beberapa aplikasi pelajar ini patut untuk diinstal di smartphone Android kesayangan Anda. Berikut adalah beberapa aplikasi yang wajib dimiliki oleh seorang mahasiswa. Evernote Aplikasi digital ini mempunyai fungsi utama sebagai media penyimpanan dan pengarsipan catatan. Aplikasi pelajar Evernote ini juga bisa melakukan berbagai hal lain, seperti mengambil foto, membuat to do list, dan edit gambar. Salah satu fitur penting yang dimiliki oleh aplikasi pelajar Evernote ini adalah sinkronisasi catatan di beberapa perangkat. download disini Math Formulary Math Formulary merupakan sebuah aplikasi pelajar yang berguna untuk pembelajaran matematika. Aplikasi Math Formulary ini bisa sedikit membantu mahasiswa jika kesulitan dan lupa akan rumus-rumus dasar matematika, seperti rumus aritmatika, aljabar, analisis, geometri, trigonometri, geometri analitik, logika dan lainnya. download disini Aldiko eReader Aplikasi ini tergolong berbeda dengan lainnya, karena aplikasi ini bisa berjalan multi platform. Aplikasi pembaca eBook ini menjadi jujukan para pengguna smartphone untuk disisipkan di perangkat mobile-nya. Kurang lebih ada sekitar 200 buah buku e-Book yang tersedia. Anda juga bisa memilih berbagai bahasa yang tersedia. Untuk pengoperasiannya, Anda bisa membaca deskripsi yang tertera atau memanfaatkan alat pencarian untuk mencari e-Book yang menarik untuk Anda. download aplikasinya disini WikiDroid for Wikipedia WikiDroid adalah sebuah aplikasi pelajar yang memberikan informasi layaknya situs Wikipedia. Anda dapat memanfaatkan aplikasi WikiDroid ini untuk mencari berbagai referensi informasi yang berhubungan dengan jurusan di perkuliahan Anda. Aplikasi WikiDroid akan memberikan kemudahan dalam pencarian artikel-artikel dari Wikipedia ke dalam smartphone Android. Aplikasi Wikidroid juga menyediakan percarian dengan suara. download disini Remember the Milk Yaitu sebuah aplikasi perencanaan jadwal kegiatan Anda sehari-hari. Dengan aplikasi perencanaan ini, Anda dapat mengatur jadwal dengan efisien. Aplikasi ini dapat membantu Anda dalam mengatur setiap kegiatan, ataupun tugas kuliah. Anda dapat melakukan sinkronisasi teks dengan akses online ke internet. Jadi, Anda bisa menyimpan data tersebut. Dengan fitur ini, Anda tak perlu khawatir jika data hilang. download disini GPA Calculator Aplikasi pelajar satu ini berguna untuk menghitung GPA atau IPK. Aplikasi GPA Calculator ini cocok untuk mahasiswa yang tidak begitu mengingat hasil-hasil ujiannya. Aplikasi GPA Calculator dapat membantu mahasiswa untuk mengingat dan menghitung poin IPK secara keseluruhan. Selain itu, aplikasi ini juga dapat diatur dan disesuaikan menurut metode penghitungan nilai yang berbeda. download sisini Selamat mencoba, dan semoga aplikasi Android untuk belajar matematika, membaca notes dan lai-lain khusus pelajar dan mahasiswa diatas bermanfaat buat Anda. via | okto magazine | ||||||||||||||||||||||
| Tips atasi kebobolan pulsa di Android Posted: 29 Apr 2012 07:01 PM PDT Android, selain sistem operasi canggih yang banyak peminatnya, Android juga didera banyak keluhan, diantaranya adalah isu baterai boros di Android (baca: penyebab Android boros baterai dan artikel tips hemat baterai Android disini dan disono). Selain itu, tidak jarang para pengguna smartphone Android mengalami permasalahan tentang terpotongnya pulsa tanpa sebab yang jelas. Ingin menghemat penggunaan pulsa akan tetapi justru pulsa tersedot. Keluhan ini sering terjadi karena biasanya ponsel Android tersebut secara tidak langsung terhubung dengan akses internet yang ada tanpa diketahui oleh pemiliknya. Berikut adalah beberapa tips untuk menghemat pulsa bagi para pemilik ponsel Android. Periksa Aplikasi yang Menggunakan Pemakaian Internet Tips hemat pulsa yang pertama adalah usahakan untuk selalu mengecek Aplikasi Android mana saja yang menggunakan koneksi internet. Dengan mengetahuinya Anda bisa mengurangi penggunaan data internet yang dipergunakan oleh aplikasi Internet tersebut.Bisa dengan cara menggunakan sebuah aplikasi bernama Traffic Monitor by RadioOpt. Dengan aplikasi monitor ini, Anda dapat melihat aplikasi apa saja yang mempergunakan akses internet. Kalau saja traffic penggunaan data internet dari aplikasi bersangkutan terlewat besar, maka ambillah langkah cepat untuk mematikan aplikasi tersebut dari akses internet yang dipergunakan. Ada pula cara lain yang biasa Anda pergunakan untuk menghentikan pemberitahuan otomatis dari aplikasi jejaring sosial, Anda tinggal logout. Agar sinkronisasi tersebut tidak berjalan lagi. Hentikan Auto Sync pada Ponsel Android Usahakan untuk mematikan fitur Auto Sync pada ponsel Android Anda miliki, Auto Sync adalah sebuah fitur yang mengatur agar aplikasi Android dapat melakukan sinkronisasi dengan server Google maupun dengan server aplikasi-aplikasi yang digunakan. Bila Auto Sync menyala, berarti aplikasi "diijinkan" untuk melakukan sinkronisasi data secara otomastis. Bila Auto Sync dimatikan, Anda tidak akan menerima informasi secara real time. Dengan mematikan fitur Auto Sync ini Anda dapat menghentikan akses koneksi internet terhadap beberapa aplikasi yang sedang tersinkronisasi secara otomatis. Anda dapat melakukan beberapa pengaturan dasar seperti menekan tombol Home - pilih Setting - pilih Accounts & Sync. Setelah itu Anda tinggal memilih pengaturan sinkronisasi yang bagaimana yang akan dipergunakan. Ada sinkronisasi otomatis dan sinkronisasi data latar belakang/pendukung. Usahakan untuk menyesuaikan dengan kebutuhan Anda sendiri. Pakai Internet Sesuai Kebutuhan Tips hemat pulsa yang selanjutnya, Anda bisa mematikan dan menghidupkan koneksi internet yang ada pada ponsel Android tersebut. Dengan seperti itu, kemanan data internet Anda dapat terkontrol dengan mudah. Tetapi itupun jika Anda menyukai dengan pengaturan koneksi internet secara manual. Anda bisa melakukan pengaturan dengan masuk ke menu Setting (pengaturan) > Wireless & Networks (Nirkabel & Jaringan) > Mobile Networks (jaringan selular) > pada bagian Use packed data (Gunakan koneksi data) jangan dicentang atau di kosongkan. Bila tulisan "Use Packed Data" tidak ditemukan, carilah tulisan Data Enabled. Dengan seperti itu penggunaan akses internet Anda akan aman dari sinkornisasi otomatis ataupun update aplikasi lainnya. Berbagai tips hemat pulsa diatas bisa menjadi acuan Anda. Kembali lagi pada diri Anda sendiri saja yang bisa menentukan bagaimana bijaknya dan bagusnya untuk ponsel Android yang dimiliki. Sesuaikan dengan kebutuhan Anda saat ini. Selamat mencoba! via | okto magazine | ||||||||||||||||||||||
| Tablet RealPad Bunaken, Spesifikasi menarik harga kurang bersahabat Posted: 29 Apr 2012 07:00 PM PDT Tablet Rellion RealPad Buaken, sesuai namanya merupakan gadget asli buatan lokal yang mencoba peruntungannya di tanah air. Tablet PC yang dilengkapi dengan prosesor quad core dan sistem operasi Android 4.0 atau yang biasa disebut Ice Cream Sandwich ini memiliki spesifikasi yang masih belum banyak dijumpai. Bahkan di produk buatan vendor global sekalipun. RealPad Bunaken memiliki ukuran layar 10 inch. Bodinya cukup solid dengan balutan metal sehingga menimbulkan kesan kokoh. Beratnya mencapai 560 gram dan ketebalan 8,4 mm. Nyaman digenggam tetapi harus berhati – hati agar tablet tidak meleset dan jatuh karena tablet ini agak licin. Bagian pada layarnya sendiri sudah menggunakan pelindung anti gores Gorilla Glass. Sebuah kelebihan yang cukup signifikan sehingga pengguna cukup tenang selama memakainya. Paling tidak, dapat bertahan dari goresan – goresan ringan. Cukup banyak tombol dan port di sekeliling bodi RealPad Bunaken. Tombol standar seperti volume, tombol on off, konektor pengisi daya, serta headphone jack juga disediakan. Terdapat juga port microSD dan SIM card. Layar 10 inci yang diusung RealPad Bunaken mengusung resolusi 1280 x 800. Cukup jernih untuk dilihat. User interface juga tampak berbeda dengan sistem operasi Android sebelumnya. Ice Cream Sandwich atau Android 4.0 ini adalah perpaduan antara Android Gingerbread dan Android Honeycomb. Yang sangat jelas terlihat adalah tidak ada lagi tombol navigasi fisik di tablet Android 4.0. semua operasional tablet kini dilakukan melalui layar sentuh yang terdiri dari tombol virtual Back, Home, dan Recent Apps. RealPad Bunaken kelihatan gagah dengan prosesor quad core nVidia 1,5GHz dan RAM 1GB. Tablet ini dilengkapi dengan kamera resolusi lumayan besar. 8 megapixel di bagian belakang dan 2 megapixel untuk bagian depan. Foto yang dihasilkan cukup baik. Terdapat pula lampu flash untuk membantu penerangan. Baterai RealPad Bunaken dapat bertahan selama 8 jam untuk memutar video. Tablet ini juga sudah dilengkapi dengan slot SIM Card sehingga bisa terkoneksi dengan jaringan seluler selain melalui WiFi. RealPad Bunaken memang masih langka di pasaran. Berbekal prosesor quad core serta sistem operasi Android 4.0, tablet ini punya nilai lebih tersendiri. Beberapa kelemahan yang ada tidak sampai di taraf yang mengganggu. Tablet yang telah beredar pada pertengahan bulan Maret lalu. RealPad Bunaken dijual dengan harga 4,7 juta rupiah. via | okto magazine |
| You are subscribed to email updates from Blog Informasi Teknologi, Berita Gadget Terbaru, Spesifikasi Ponsel dan Harganya - Teknokers To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
| Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 | |
Langganan:
Posting Komentar (Atom)




Tidak ada komentar:
Posting Komentar